Hobi Belanja Online, Pintar Pilih Jasa Pengiriman Barang

Author
Published November 28, 2019
Hobi Belanja Online, Pintar Pilih Jasa Pengiriman Barang

Jasa Ekspedisi Murah

Halo selamat datang di blog mashel.me, Disini saya ingin memberikan tips kepada anda mengenai kegiatan beli membeli pada toko online atau yang sering kita sebut belanja online. Memang sangat sulit mengontrol hasrat ingin berbelanja jika banyak melihat promo-promo yang menggiurkan yang ditawarkan oleh e-commerce besar di Indonesia, Ya meskipun jatuhnya juga harganya beda-beda tipis namun itulah strategi yang berhasil dari e-commerce apabila mempromosikan barangnya kepada kalian.

Tips kali ini bertujuan agar anda dapat memilih jasa pengiriman dengan harga yang murah tetapi barang belanjaan mu tetap aman dan datang dengan cepat. Berikut beberapa tips yang mungkin bisa jadi acuan kalian dalam memilih jasa pengiriman.
  1. Pilihlah jasa pengiriman legal
Tentu saja kita ingin barang kita sampai tujuan dengan selamat baik fisik atau keamanan, Jangan pilih layanan pengiriman sembarangan, Akan tetapi tips ini untuk anda yang sering berbelanja online diluar e-commerce. Namun jika sering berbelanja pada suatu e-commerce pastinya jasa pengirimannya sudah legal dan memiliki surat izin resmi salah satunya seperti Ninja Xpress. Pihak e-commerce juga tidak ingin penggunanya mengalami masalah.

Jasa Ekspedisi Murah

  1. Memperhatikan waktu pengiriman
Semua perusahaan jasa pengiriman pasti akan mempromosikan bahwa mereka merupakan yang tercepat, Namun tidak semuanya akan memenuhi janji tersebut ya kalau cuma beberapa hari saja tidak masalah ya. Tetapi banyak faktor yang mereka tidak bisa kendalikan seperti cuaca, jalanan dan sebagainya.

Oleh karena itu selain memperhatikan waktu pengiriman kalian juga harus mengetahui track record dari jasa pengiriman ekspedisi tersebut. Lalu jangan menggunakan jasa pengiriman barang disaat waktu-waktu tertentu yang memungkinkan overload shipment karena terlalu banyaknya pengiriman yang mereka terima sebabnya bisa karena pada hari itu merupakan hari libur, hari besar, hari nasional dan sebagainya.

  1. Harga jasa pengiriman
Memperhatikan harga pengiriman setiap ekspedisi sangat penting dan harga dapat berpengaruh dari waktu pengiriman yang dijanjikan. Setiap jasa ekspedisi memiliki harga yang berbeda-beda meskipun mereka menjanjikan waktu pengiriman sama. Berikut beberapa jasa ekspedisi murah dengan vairan harganya.

      JNE
JNE yang memiliki nama resmi adalah Tiki Jalur Nugraha Ekakurir. Merupakan perusahaan jasa pengiriman barang yang sudah ada dari tahun 1990.
Rentan harga jasa pengiriman JNE yang saya cek dari Jakarta ke rumah saya yaitu Gresik untuk barang yang memiliki berat 1000gram atau 1Kg sebesar Rp 23.000 – 27.000

      JNT
Pada tahun 2015 J&T melakukan langkah awalnya untuk melayani masyarakat Indonesia dalam melakukan pengiriman barang. Yang berarti J&T menjadi perusahaan ekspedisi yang tergolong baru di Indonesia.
Rentan harga jasa pengiriman JNE yang saya cek dari Jakarta ke rumah saya yaitu Gresik untuk barang yang memiliki berat 1000gram atau 1Kg sebesar Rp 30.000

      Pos Indonesia
Jasa pengiriman satu ini sudah dibentuk menjadi Badan Usaha Milik Negara atau BUMN, Yang berarti Pos Indonesia merupakan jasa pengiriman milik pemerintah yang ditujukan untuk membantu masyarakat dalam mengirim surat sampai barang.

Rentan harga jasa pengiriman Pos Indonesia yang saya cek dari Jakarta ke rumah saya yaitu Gresik untuk barang yang memiliki berat 1000 gram atau 1 Kg sebesar Rp 21.000

      Ninja Xpress
Ninja Xpress juga tergolong baru di Indonesia karena didirikan pada tahun 2014 di Indonesia. Yang awalnya sudah berpengalaman dalam jasa pengiriman pada Asia Tenggara yang memulai operasi awalnya di Singapura sebagai kantor pusat, Dengan Ninja Xpress masyarakat Indonesia dapat menggunakannya untuk pengiriman lokal sampai ke luar negeri.

Rentan harga jasa pengiriman Pos Indonesia yang saya cek dari Jakarta ke rumah saya yaitu Gresik untuk barang yang memiliki berat 1000gram atau 1Kg sebesar Rp 18.000. Mungkin sekian tips dari saya semoga dapat membantu kalian dalam membeli barang secara online, Bisa kalian lihat juga pada tips terakhir jasa ekspedisi apa yang terbaik untuk kamu… Apakah yang paling murah? Bisa memilih Ninja Xpress sebagai pilihannya.

Akhir kata terima kasih sudah berkunjung dan membaca artikel saya sampai habis, Jangan lupa bagikan artikel ini ke sosial media kamu ya.

Posting Komentar

Halaman

Copyright ©